Suka Gak Layak Sama Yesus???
Lukas 7:6 Lalu Yesus pergi bersama-sama dengan mereka. Ketika Ia tidak jauh lagi dari rumah perwira itu, perwira itu menyuruh sahabat-sahabatnya untuk mengatakan kepada-Nya: “Tuan, janganlah bersusah-susah, sebab aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku;
Luk 7:7 sebab itu aku juga menganggap diriku tidak layak untuk datang kepada-Mu. Tetapi katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh.
Hallo, Sahabat terkasih,
Kita kadang merasa tidak layak menerima Yesus. Benar gak?
Tidak pantas untuk datang kepada-Nya. Setuju?
Kenapa? ehem.. Ada apa nih?
Karena kita berdosa?!
Atau kita masih suka berbuat jahat?!
Atau kita memang sengaja menghindar?!
Kalau iya dan benar, berarti kita sama.
Saya juga orang berdosa,
Tapi, saya datang kepada Yesus,
Saya rekonsiliasi, memohon belas kasih Tuhan.
Sahabat terkasih,
Yesus menerima kita.
Yesus menganggap kita layak datang pada-Nya.
Yesus sungguh mencintai kita.
Maka mari undang Yesus tinggal di hati kita, jiwa, dan hidup kita.
Biarkan Roh Kudus memimpin roh kita.
Yesus Sahabat seperjalanan kita.
Mari kita lengket sama Yesus setiap waktu.
Dan sampaikan pada-Nya,
“Ya Tuhan katakan sepatah kata saja pada saya, maka saya akan sembuh. Amin.”
Terima kasih
Pace e bene
#RefleksiAwam1Menit #Shorts By Melki
Discover more from HATI YANG BERTELINGA
Subscribe to get the latest posts sent to your email.